Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Diduga Alsintan Dibagi Secara Diam Diam Di Soppeng

Jumat | Mei 23, 2025 WIB | #
Narasifakta.id - Soppeng, Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng tengah menjadi sorotan terkait dugaan kurangnya transparansi dalam pengelolaan alat mesin pertanian (alsintan) di wilayah Kabupaten Soppeng. 

Hal ini terungkap dari hasil investigasi di salah satu tempat penampungan alsintan yang terletak di Kecamatan Lilirilau. Jum'at (23/5/2025). 

Berdasarkan informasi yang dihimpun, sejumlah alsintan yang tersimpan di lokasi tersebut diduga telah dibagikan secara diam diam ke beberapa pihak dan tidak tepat sasaran. 

Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran akan pemanfaatan alat-alat pertanian yang seharusnya mendukung petani di Kabupaten Soppeng.

Alia Warjuni. STP, M,SI Plt Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Perkebunan dan Peternakan (DTPHPKP) Kabupaten Soppeng, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, menyatakan bahwa beberapa alsintan sebenarnya sudah dimiliki oleh pihak-pihak tertentu. 

Namun pengelolaan dan distribusinya masih menunggu petunjuk dari pimpinan. 

“Alsintan tersebut sudah ada yang punya, tetapi kami masih menunggu arahan dari pimpinan terkait langkah selanjutnya,” ujarnya.

Situasi ini mendorong pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan alsintan agar alat-alat tersebut dapat digunakan secara optimal untuk mendukung produktivitas pertanian di Kabupaten Soppeng. 

Dinas Pertanian diharapkan dapat segera memberikan informasi yang jelas dan menyeluruh kepada masyarakat serta memastikan bahwa alsintan dikelola dengan baik dan tepat sasaran.

Dinas Pertanian Kabupaten Soppeng bertugas mendukung pengembangan sektor pertanian melalui penyediaan fasilitas, penyuluhan, dan pengelolaan sarana pertanian agar dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan produktivitas hasil pertanian di wilayah Kabupaten Soppeng.

(Sofyan)
×
Berita Terbaru Update